“Ini adalah kemenangan tim yang bagus. Kami membutuhkan jenis permainan di mana semua pemain bermain dengan baik. Kami masih memiliki level lain yang saya pikir kami bisa mainkan secara ofensif dan defensif, namun ini adalah kemenangan tim yang bagus. Kami membutuhkan jenis kemenangan seperti ini untuk tim kami,” ujar Lowry, melansir dari Fox Sports Asia, Kamis (9/5/2019).

“Saya pikir ini adalah salah satu pertandingan di mana kami membiarkan Kawhi beristirahat sedikit. Dan saya tidak akan mengatakan dia beristirahat, dia masih mencetak 21 poin, dia agresif - 13 rebound - dan dia memiliki double-double yang besar, namun dia tidak harus melakukan semuanya dengan ofensif. Itulah hal-hal yang perlu kami lakukan sebagai tim untuk terus menjadi lebih baik,” lanjutnya.
(Fetra Hariandja)