JAKARTA - Cabang olahraga (cabor) senam artistik kembali menyumbangkan medali untuk Indonesia di ajang Asian Games 2018. Kali ini medali perak berhasil dipersembahkan Rifda Irfanaluthfi yang turun di nomor senam lantai (floor exercise) putri.
Bermain di JIExpo Kemayoran, Hall D, Rifda berhasil tampil mengesankan hingga akhirnya finis di posisi kedua. Rifda mengumpulkan nilai 12.750 poin.

Pesenam berusia 19 tahun itu menunjukkan hasil yang baik dengan mengumpulkan poin cukup baik di skor tingkat kesulitan dan eksekusi. Masing-masing nilai yang diperoleh Rifda adalah 5.000 dan 7.750 poin.
BACA JUGA: Senam Artistik Tambah Medali Perunggu bagi Indonesia di Asian Games 2018