Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Berawal dari Iseng, Billa Raih Emas Panjat Tebing Asian Games 2018

Anggun Tifani , Jurnalis-Kamis, 06 September 2018 |11:52 WIB
Berawal dari Iseng, Billa Raih Emas Panjat Tebing Asian Games 2018
Rajiah Sallsabillah (Foto: Anggun Tifani/Okezone)
A
A
A

TANGERANG - Ajang Asian Games 2018 masih menyisakan kisah-kisah inspiratif. Salah satunya ialah dari Rajiah Sallsabillah, yang mampu meraih medali emas dari cabang olahraga panjat tebing nomor kecepatan beregu putri. Tak sampai di Asian Games 2018, dara yang akrab disapa Billa ini mengaku siap untuk lanjut ke Olimpiade Tokyo 2020.

Billa lahir di Tangerang, 30 April 1999. Sempat bermukim dan bersekolah di daerah Perumnas Cibodas, kini Billa bersama keluarganya bermukim di Ciledug, Kota Tangerang.

Ditemui di Lapangan Ahmad Yani Tangerang, Billa mengaku lapangan tersebut menjadi saksi bisu atas semua perjuangannya dalam memulai karir sebagai atlet panjat tebing.

Rajiah Sallsabilla (Foto: Anggun/Okezone)

"Waktu itu masih umur 14 tahun, pas tahun 2013 ikut seleksi pemilihan atlet di lapangan ini, waktu itu nggak tau, iseng aja ternyata itu pemilihan untuk seleksi atlet. Dari situ dapet peringkat dua terus kepilih buat jadi atlet dan langsung aja disuruh buat latihan bareng senior-senior," ujar Billa.

Dari langkahnya itu lah, Billa kemudian mengikuti berbagai macam kompetisi panjat tebing. "Kalau waktu itu dapat awal tingkat nasional 2015 di Jakarta. Medali pertama yang aku dapat di tingkat Asia itu di Iran," tuturnya.

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement