Hasil Semifinal Thailand Masters 2026: Kalahkan Alwi Farhan, Zaki Ubaidillah Melaju!

Cikal Bintang, Jurnalis
Sabtu 31 Januari 2026 17:36 WIB
Moh Zaki Ubaidillah melaju ke final Thailand Masters 2026 usai menaklukkan Alwi Farhan! (Foto: X/@INABadminton)
Share :

BANGKOK – Moh Zaki Ubaidillah sukses mengalahkan Alwi Farhan di semifinal Thailand Masters 2026. Ia menang dua gim langsung 21-18 dan 21-14 atas juara Indonesia Masters 2026 tersebut.

Bermain di Nimbutr Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (31/1/2026) sore WIB, Alwi memulai pertandingan dengan permainan efektif. Ia memainkan permainan cepat dan pukulan menyilang.

Tak butuh waktu lama, Alwi unggul cepat dengan jarak lima poin. Pada jeda interval gim pertama, ia berhasil unggul atas Ubed dengan skor 11-6.

Setelah rehat, Ubed bangkit dengan permainan cepat. Pebulu tangkis berusia 18 tahun itu berhasil membalikkan keadaan di pengujung laga gim pertama.

Akhirnya, Ubed sukses mengunci kemenangan atas Alwi dengan skor 21-18. Memasuki gim kedua, pebulu tangkis asal Jawa Timur itu mengawali permainan dengan lebih agresif.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya