Kalah Tipis saat Sprint Race, Pedro Acosta Ancam Alex Marquez Jelang MotoGP Portugal 2025

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Minggu 09 November 2025 17:15 WIB
Pedro Acosta harus mengakui keunggulan Alex Marquez dengan margin 0,1 detik pada Sprint Race MotoGP Portugal 2025 (Foto: KTM Media/Polarity Photo/Rob Gray)
Share :

2. Sektor Terakhir

Pedro Acosta (37) melaju di MotoGP Portugal 2025 (Foto: KTM Media/Polarity Photo/Rob Gray)

Soal balapan utama, Acosta mengaku akan berusaha memecahkan masalah pengereman. Hal ini membuat motornya masih kalah saing dan menjadi faktor utama kekalahan di Sprint Race.

“Mari coba lagi besok (Minggu). Sangat jelas kami cepat di semua area di sirkuit ini kecuali tikungan terakhir, di mana Alex dan Ducati sangat kompetitif,” aku Acosta.

“Kami harus meningkatkan sektor terakhir ini. Sangat jelas itu jadi titik di mana kami kehilangan kesempatan untuk mendapat hal lebih,” tandasnya.

Balapan utama akan digelar Minggu (9/11/2025) pukul 20.00 WIB untuk 25 putaran. Patut dinanti seperti apa aksi Acosta saat menyaingi Alex Marquez.

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya