Tidak diragukan lagi, Jorge Martin memiliki kecepatan yang cukup untuk bersaing memperebutkan podium di Balaton Park. Namun, hasil kualifikasi yang buruk membuatnya harus bekerja terlalu keras selama balapan.
Jika saja Martin bisa berada lebih dekat, entah melalui kualifikasi yang lebih baik atau menyalip lebih cepat, ia memiliki keuntungan dengan menggunakan ban medium dan berpotensi melancarkan serangan di akhir balapan.
Selanjutnya, seri balapan ke-14 akan bertajuk MotoGP Catalunya 2025. Seri balapan itu akan digelar di Sirkuit Catalunya, Spanyol pada 5 - 7 September 2025 mendatang.
(Rivan Nasri Rachman)