Apalagi, Mike Tyson vs Jake Paul akan masuk dalam catatan karier profesional keduanya. Kali ini, duel akan berlangsung delapan ronde dengan durasi masing-masing 2 menit alih-alih 12 ronde berdurasi 3 menit.
Kendati begitu, duel ini juga cukup disayangkan. Sebab, di usia 58 tahun, Tyson sudah tidak seharusnya bertinju secara profesional.
Pria kelahiran New York tersebut secara resmi sudah gantung sarung tinju sejak 2004. Memang, Tyson pernah naik ring pada 2020, tetapi itu dalam ranah eksibisi melawan Roy Jones Jr.
Di sisi lain, Paul tengah merintis karier di tinju profesional. Eks Youtuber berjuluk si Anak Problematik itu punya rekor 10 kemenangan beruntun dalam 11 duel terakhirnya.
(Wikanto Arungbudoyo)