DUEL tinju antara Mike Tyson vs Jake Paul justru menjadi buah simalakama bagi si Anak Problematik. Sebab, menang atau kalah, eks Youtuber itu akan sama-sama dirugikan.
Pertarungan beda generasi itu sedianya dilangsungkan pada pertengahan 2024. Namun, kondisi kesehatan Tyson membuat duel diundur menjadi 15 November mendatang.
Beragam komentar bermunculan soal duel antara Tyson melawan Paul. Salah satunya muncul dari eks petarung UFC, Daniel Cormier, yang menilai si Leher Beton sebetulnya tak perlu bertarung lagi.
Pria berusia 45 tahun itu ragu Tyson dalam kondisi yang siap untuk bertarung. Sebab, usia mantan petinju kelas berat itu sudah menyentuh 58 tahun sehingga penuh risiko.
“Saya paham (dia terlihat dalam kondisi bagus), saya juga mengerti apa yang dikatakan Tyson (merasa hebat),” ungkap Cormier, melansir dari Marca, Jumat (4/10/2024).
“(Namun) ini tetap terlihat seperti seseorang berusia 58 tahun melawan lelaki berusia 28 tahun,” imbuh pria asal Amerika Serikat (AS) itu.