LOSAIL - Fabio Quartararo menyebut apa yang dilakukan oleh Ducati Corse jauh lebih baik daripada Yamaha jelang MotoGP 2024. Menurut El Diablo, kemajuan yang dialami oleh pabrikan berlogo garpu tala itu cenderung sangat minim dibandingkan tim lain.
Hal itu diungkapkan Quartararo usai menjalani tes pramusim MotoGP 2024 di Sirkuit Internasional Lusail, Losail, Qatar pada Rabu 21 Februari 2024 dini hari WIB. Dalam tes tersebut, juara dunia MotoGP 2021 itu finis di posisi ke-14 dengan catatan waktu 1 menit 51,965 detik.
Melihat dari situasi di atas, Quartararo jelas menyelesaikan tes pramusim MotoGP 2024 di posisi yang mengkhawatirkan. Meski Yamaha punya kelonggaran pada musim ini, mereka nyatanya tak bisa menyamai perkembangan Ducati.
Quartararo menunjukkan keprihatinannya tentang situasi Yamaha. Pembalap asal Prancis itu mengatakan masih banyak PR yang harus dikerjakan oleh tim Monster Energy Yamaha, utamanya saat memasuki tikungan.
“Masih banyak pekerjaan yang harus kami lakukan, terutama dalam hal masuk tikungan dan grip ke belakang," kata Quartararo, dikutip dari Motosan, Kamis (22/2/2024).
Lebih lanjut, pria berusia 24 tahun itu membandingkan motornya dengan Ducati. Ia menegaskan apa yang dilakukan oleh pabrikan asal Italia itu jauh lebih baik dibandingkan dengan Yamaha dalam beberapa waktu ke belakang. Ia merasa timnya sangat minim kemajuan.
"Saya berada di belakang 'Beast' (Enea Bastianini) selama simulasi balapan Sprint dan melihat hal-hal yang mereka (Ducati) lakukan jauh lebih baik daripada kami. Saya pasti mendapatkan banyak informasi berguna," tukas Quartararo.