JADWAL siaran langsung final Hylo Open 2023 akan diulas dalam artikel ini. Dua wakil Indonesia, yakni Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati siap bertarung memperebutkan gelar juara hari ini, Minggu (5/11/2023) mulai pukul 20.00 WIB. Aksi mereka bisa disaksikan live di iNews.
Ya, turnamen bulu tangkis berlevel Super 300, yakni Hylo Open 2023, sudah mencapai partai puncak. Ada dua wakil Indonesia yang berhasil lolos ke final usai tampil ciamik di semifinal.
Pertama, ada Rehan/Lisa yang sukses menyegel tiket final usai susah payah mengalahkan unggulan ketiga asal Denmark, yakni Mathias Christiansen/Alexandra Boje, di semifinal. Rehan/Lisa harus bertarung sengit selama 1 jam 4 menit untuk memastikan diri lolos ke final. Duel itu dimenangkan dengan skor 15-21, 21-17, dan 21-19.
Di final, Rehan/Lisa akan melawan wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet. Ini jadi lawan berat bagi Rehan/Lisa karena dari total 4 pertemuan yang sudah terjadi, Rehan/Lisa tak pernah menang dari ganda campuran Hong Kong itu.
Kekalahan teranyar didapat di Hong Kong Open 2023. Bertemu di babak 16 besar, Rehan/Lisa tumbang sudah bertarung rubber game dengan skor 22-20, 14-21, dan 10-21.
Tentu saja, di pertemuan kali ini, Rehan/Lisa bakal berjuang keras untuk revans. Motivasi lebih pun dimiliki ganda campuran Indonesia itu karena mereka bertekad mempertahankan gelar juara di Hylo Open 2023. Pada edisi tahun lalu, Rehan/Lisa memang diketahui sukses menyegel gelar juara. Kini, menarik menantikan penampilan Rehan/Lisa.
Selain Rehan/Lisa, ada juga penampilan ganda putri andalan Indonesia, Apriyani/Fadia. Mereka juga akan mendapat lawan berat, yakni unggulan pertama asal China, Zhang Shu Xian/Zheng Yu.