Ketum KONI Yakin Kehadiran Sportstars.id Beri Dampak Luar Biasa ke Dunia Olahraga

Djanti Virantika, Jurnalis
Selasa 25 Mei 2021 16:06 WIB
Ketua Umum KONI, Marciano Norman.
Share :

“Apa pun yang sudah disiapkan dan dicanangkan oleh Menpora lewat grand design olahraganya akan sangat mudah terwujud nanti dengan adanya portal Sportstars.id ini. Saya selalu mengajak teman-teman dari media untuk menjadi bagian penting dari sport intelligence,” lanjutnya.

“Sports intelegence itu memberikan informasi-informasi yang diperlukan oleh para atlet kita, pembinaan olahraga kita, dan selalu memotivasi atlet-atlet agar lebih termotivasi lagi,” tutur pria berusia 66 tahun itu.

Mengetahui dampak besar yang akan dihadirkan Sportstars.id, Marciano Norman tak lupa mendoakan kesuksesan bagi portal berita olahraga di MNC Group ini. Kiprah olahraga di Indonesia pun diharapkan bisa semakin bersinar karena akan lebih ramainya pemberitaan.

“Dampak lain dari portal ini tentunya saya selalu berharap anak-anak Indonesia ikonnya adalah atlet-atlet yang berprestasi. Hal inilah yang selalu diangkat oleh portal ini. Sukses untuk portal Sportstars.id dan MNC Grup,” tukas Marciano.

(Ramdani Bur)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya