Ahsan/Hendra Tampil Perkasa saat Tumbangkan Li/Liu di Perempatfinal Indonesia Masters 2019

Hendry Kurniawan, Jurnalis
Jum'at 25 Januari 2019 16:56 WIB
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan (Foto: Laman PBSI)
Share :

JAKARTA – Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, melaju mulus ke babak semifinal Indonesia Masters 2019 usai menaklukkan unggulan kedua, Li Junhui/Liu Yuchen. Tampil luar biasa, Ahsan/Hendra mengandaskan ganda asal China tersebut melalui dua gim langsung dan dengan skor cukup mencolok 21-16, 21-12.

Pada gim pertama Ahsan/Hendra memang tertinggal lebih dulu. Akan tetapi, tak membutuhkan waktu lama bagi ganda kawakan itu untuk membalikkan keadaan menjadi 6-5. Meski pertandingan berlangsung sengit, namun Ahsan/Hendra tetap mempertahankan keunggulannya hingga menutup interval pertama dengan skor 11-9.

(Baca juga: Bungkam Wakil India, Jonatan Christie Rebut Tiket ke Semifinal Indonesia Masters 2019)

Memasuki interval, Ahsan/Hendra terus menjaga konsentrasinya. Di sisi lain, sorakan dari publik Istora membuat Li/Liu berada di bawah tekanan. Hal itu terlihat dari sejumlah kesalahan yang dibuat oleh ganda berperingkat dua tersebut. Bisa dibilang, Li/Liu tak mampu mengejar perolehan poin Ahsan/Hendra, hingga akhirnya gim pertama usai dengan skor 21-16 untuk keunggulan ganda tuan rumah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya