"Waktu diskusi dengan tim ganda putra pun jawaban anak-anak adalah memanggil Hendra kembali. Toh selama di luar pelatnas pun dia masih eksis di pertandingan," langut Herry IP yang kini menjadi pelatih di Malaysia.
Salah satu alasan Hendra Setiawan balik ke Pelatnas karena berambisi memenangkan Piala Thomas. Sebab, Piala Thomas menjadi salah satu ajang belum pernah dimenangkannya.
"Saya belum pernah dapat trofi Piala Thomas. Saya pun ngobrol panjang lebar sama Koh Herry juga. Akhirnya saya terima", kata Hendra Setiawan saat itu.
Sampai akhirnya penantian itu berbuah manis. Pada Piala Thomas 2020 yang digelar pada 2021 di Aarhus, Denmark, Hendra Setiawan yang bertindak sebagai kapten membantu Indonesia juara Piala Thomas 2020!
Meski saat itu tidak bersatus ganda putra andalan karena menjadi pelapis Marcus Gideon/Kevin Sanjaya dan Fajar Alfian/Rian Ardianto, Hendra Setiawan tetap berkontribusi karena peran besarnya di pinggir lapangan. Sekarang, Hendra Setiawan sudah pensiun sebagai pemain dan fokus mengembangkan beberapa bisnisnya.
(Ramdani Bur)