Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Hasil Wimbledon 2024: Jackson Withrow/Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua

Cikal Bintang , Jurnalis-Rabu, 10 Juli 2024 |22:05 WIB
Hasil Wimbledon 2024: Jackson Withrow/Aldila Sutjiadi Terhenti di Babak Kedua
Aldila Sutjiadi yang berpasangan dengan Jackson Withrow terhenti di babak kedua Wimbledon 2024 (Foto: ANTARA)
A
A
A

PASANGAN ganda campuran Amerika Serikat-Indonesia, Jackson Withrow/Aldila Sutjiadi terhenti di babak kedua Wimbledon 2024. Jackson/Aldila tersingkir setelah dikalahkan wakil Amerika Serikat-Jepang, Ena Shibahara/Nathaniel Lammons.

Pertandingan itu berlangsung di Court 18 All England Lawn Tennis and Croquet Club, London, Inggris pada Rabu (10/7/2024) malam WIB. Jackson/Aldila kalah dalam pertandingan dua set langsung dengan skor (6(5)-7(7), dan 4-6).

Dalam pertandingan itu, Jackson/Aldila bisa dibilang bermain dua kali dalam sehari setelah menyelesaikan pertandingan tunda di babak pertama. Mereka berhasil mengalahkan wakil Italia, Sara Errani/Andrea Vavassori di babak pertama.

Pada babak kedua, Jackson/Aldila tampil cukup solid pada awal pertandingan di set pertama. Namun demikian, Shibahara/Lammons juga mampu menunjukkan permainan terbaiknya pada pertengahan laga.

Saling balas mencetak poin mewarnai jalannya pertandingan di set pertama. Akan tetapi, pada akhirnya, Shibahara/Lammons berhasil mengunci kemenangan dengan skor 7(7)-6(5) di set pertama.

Memasuki set kedua, Jackson/Aldila mencoba bermain lebih agresif sejak awal pertandingan. Namun sayang, pukulan kombinasi yang kerap dilesatkan duet Amerika Serikat-Indonesia itu tak efektif menjebol pertahanan lawan.

Shibahara/Lammons pun sukses memanfaatkan momentum untuk mencuri keunggulan. Akhirnya, mereka kembali berhasil mengalahkan Jackson/Aldila pada set kedua dengan skor 6-4.

Kemenangan ini membuat Shibahara/Lammons melangkah ke babak selanjutnya di Wimbledon 2024. Sementara, Jackson/Aldila dipastikan terhenti di babak kedua turnamen tenis legendaris itu.

(Admiraldy Eka Saputra)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement