Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Juara Dunia Tinju Gervonta Davis Resmi Jadi Mualaf, Begini Prosesinya

Admiraldy Eka Saputra , Jurnalis-Senin, 25 Desember 2023 |08:21 WIB
Juara Dunia Tinju Gervonta Davis Resmi Jadi Mualaf, Begini Prosesinya
Gervonta Davis memutuskan untuk memeluk agama islam (Foto: Instagram/Gervonta Davis)
A
A
A

JUARA dunia tinju, Gervonta Davis, resmi menjadi mualaf. Dilansir dari sosial media Instagram, @gtownmasjidofficial, Gervonta Davies menyatakan diri bersyahadat dan memeluk agama islam hari ini, Senin (25/12/2023).

Akun tersebut mengunggah video sang juara tinju mengucap dua kalimat syahadat. Seperti diketahui, mengucap dua kalimat syahadat merupakan salah satu syarat utama seseorang untuk masuk agama islam.

Pada video tersebut terlihat Gervonta Davis bersama dua teman lainnya. Mereka dipandu imam Masjid yang juga disaksikan dua orang lain.

"Gervonta Davis dan dua temannya membaca syahadat mereka hari ini bersama Imam Hassan Somali. Abdul Hagg (Chicago), Isa Underdue dan yang lainnya juga ada di sana," tulis instagram resmi Masjid Hidaayah, Senin (25/12/2023).

"Mereka kemudian berdoa bersama @masjidhidaayah di Maryland. Semoga Allah memberkahi saudara-saudara dan memberikan mereka semua ketegasan, lanjut tulisan tersebut.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement