Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Kisah Gregoria Mariska Tunjung yang Kaget Selalu Menang Straight Game di Kumamoto Masters 2023

Muhammad Gazza , Jurnalis-Selasa, 28 November 2023 |06:21 WIB
Kisah Gregoria Mariska Tunjung yang Kaget Selalu Menang <i>Straight Game</i> di Kumamoto Masters 2023
Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung. (Foto: PBSI)
A
A
A

JAKARTA - Tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung merasa senang karena berhasil menjuarai Kumamoto Masters 2023. Menariknya, Gregoria pun ternyata cukup kaget ketika sadar bahwa ia mencapai gelar juara itu dengan selalu menang dua gim langsung atau straight game.

Sebagaimana diketahui, Gregoria berhasil menjadi juara turnamen level Super 500 secara sempurna. Dia tak kecolongan satu gim pun dan selalu menang dua gim langsung mulai dari babak 32 besar hingga final.

Hal itulah yang membuat Gregoria kaget dan masih tak percaya akan penampilannya di Kumamoto Masters 2023. Namun, ia merasa hal tersebut bisa terjadi karena dirinya sudah benar-benar menghadapi turnamen yang digelar di Jepang tersebut.

"Aku tuh kayak enggak percaya juga gitu kemarin (di Kumamoto Masters 2023) tidak ada rubber. Kok bisa?" ucap Gregoria kepada awak media saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (28/11/2023).

Gregoria Mariska Tunjung

"Ya mungkin akunya sudah siap melakukan yang lebih gitu," tambahnya.

Gregoria mengungkapkan bahwa dirinya sudah mempersiapkan diri untuk melewati pertandingan-pertandingan yang melelahkan di Kumamoto Masters 2023 kemarin. Akan tetapi, pada akhirnya semua laga berakhir dua gim langsung.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement