Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sempat Viral di Indonesia, Begini Kehidupan Sabina Altynbekova Sekarang!

Reinaldy Darius , Jurnalis-Kamis, 16 November 2023 |14:17 WIB
Sempat Viral di Indonesia, Begini Kehidupan Sabina Altynbekova Sekarang!
Sabina Altynbekova, pevoli cantik asal Kazakhstan yang sempat viral di Indonesia (Foto: Instagram/altynbekova_20)
A
A
A

SEMPAT viral di Indonesia, begini kehidupan Sabina Altynbekova sekarang. Sabina Altynbekova merupakan pevoli asal Kazakhstan yang sempat menjadi bahan perbincangan masyarakat Indonesia pada beberapa tahun lalu karena kecantikannya.

Sabina mulai disorot pada 2014 silam. Pada saat itu, pevoli berpostur 182 cm tersebut tampil membela Timnas Voli Putri Kazakhstan pada Kejuaraan Dunia Voli Junior yang digelar di Taiwan.

Sabina Altynbekova

Sabina tampil apik hingga mencuri perhatian. Tak hanya karena performanya, Sabina juga disoroti karena parasnya yang cantik.

Setelah itu, Sabina sempat mendapatkan kontrak dari klub voli Jepang, CSS Sunbeam, pada 2015. Dia kemudian kembali ke Kazakhstan untuk memperkuat tim Almaty.

Sabina membeberkan pada 2019 silam bahwa dia sempat diminta memperkuat sebuah klub asal Indonesia. Namun, atlet kelahiran 5 November 1996 itu tidak menerimanya.

Pada saat ini, Sabina diketahui masih aktif bermain voli. Pada unggahannya di Instagram, Maret 2023 lalu, Sabina meraih sebuah gelar juara di liga voli Uni Emirat Arab.

Sabina Altynbekova

Dia memperkuat tim asal Uni Emirat Arab, Al Wasl. Namun, dalam beberapa pekan terakhir, Sabina tidak membagikan momen-momennya bermain di lapangan voli.

Sabina, yang baru merayakan ulang tahunnya yang ke-27, terlihat berkeliling dunia. Dia mengunjungi Maladewa hingga kembali ke negara asalnya, Kazakhstan. Selain menjadi pevoli, Sabina juga aktif menjadi influencer dan model.

(Reinaldy Darius)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement