HANGZHOU - Klasemen akhir perolehan medali Asian Para Games 2022 sudah diketahui pada Sabtu (28/10/2023) sore WIB. Kontingen Indonesia mampu melampaui target dan finis di posisi enam!
Jagoan Tanah Air meraih banyak medali pada hari terakhir pelaksanaan Asian Para Games edisi keempat itu. Setidaknya tiga medali emas dan tiga medali perak berhasil dikoleksi dari cabor para atletik, angkat besi, dan catur.
Emas pertama pada hari ini pun datang dari cabor catur. Tepatnya lewat nomor perorangan yang berlaga di Hangzhou Qi-Yuan.
Medali emas didapat oleh Khairunnisa yang turun di nomor perorangan Rapid VI-B2/B3. Sementara perak didapat oleh wakil Vietnam, Nguyen Thi Hong, dan perunggu diraih Naghavi Mandi asal Iran.
Lalu dua medali emas masih datang dari cabor catur. Medali emas ke-28 didapat lewat nomor beregu putri Rapid PI. Pada nomor tersebut, tim Merah Putih mampu unggul atas Filipina yang meraih perak dan Vietnam yang mengemas perunggu.
Dengan tambahan itu, Indonesia mengumpulkan 29 medali emas, 30 perak, dan 36 perunggu, dengan total 95 keping medali. Torehan itu telah melampaui target yakni 19 medali emas, 23 perak, dan 25 perunggu.