Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Marc Marquez Berpeluang Merapat ke Pramac Ducati di MotoGP 2024, tapi Nasibnya Bergantung ke Murid Valentino Rossi

Cikal Bintang , Jurnalis-Senin, 14 Agustus 2023 |11:54 WIB
Marc Marquez Berpeluang Merapat ke Pramac Ducati di MotoGP 2024, tapi Nasibnya Bergantung ke Murid Valentino Rossi
Marc Marquez berpeluang gabung Pramac Ducati di MotoGP 2024. (Foto: Reuters)
A
A
A

Sekarang, semuanya tergantung pada nasib Zarco dan keputusan Bezzecchi. Apalagi, KTM sendiri sudah menolak akan merekrut pembalap baru, mengingat Pedro Acosta kemungkinan besar dipromosikan.

“Ducati tampaknya ingin mempertahankan posisi kedua Pramac selama mungkin, siapa tahu Marquez bisa menempatinya,” tulis laporan Motosan, Senin (14/8/2023).

Marc Marquez

Jika gabung Ducati, akankah Marquez bisa bangkit lagi? Sebab, The Baby Alien -julukan Marc Marquez- sendiri disebut sudah tidak cocok dengan Honda yang sudah dibelanya selama 10 tahun itu.

Marquez kerap mengeluhkan performa motor yang dianggap tidak cocok lagi dengan gaya balapnya. Hal itu terbukti lantaran pembalap berusia 30 tahun itu belum memenangkan satu pun balapan pada musim ini.

The Baby Alien juga kerap terjatuh dan gagal finis dalam beberapa seri balapan. Kini, Marquez sendiri masih tercecer di posisi ke-19 pada klasemen sementara MotoGP 2023 dengan baru meraih 15 poin.

(Djanti Virantika)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement