Aprilia berada di urutan ketiga pada klasemen konstruktor di MotoGP 2022, begitu pun di klasemen tim. Bahkan Espargaro pun sempat menjadi penantang juara hingga akhir musim.
Untuk Vinales sendiri, ia mulai bisa memaksimalkan potensi motor RS-GP. Hal itu dapat dibuktikan dengan keberhasilan Vinales finis tiga kali di podium pada MotoGP 2022.
Dengan segala modal bagus itu, Vinales pun kini berani bermimpi untuk bisa bersaing memperebutkan gelar juara MotoGP 2023.
(Rivan Nasri Rachman)