Share

Jorge Martin Buka Peluang Angkat Kaki dari Ducati Kelar MotoGP 2023

Cikal Bintang, Jurnalis · Sabtu 04 Februari 2023 16:37 WIB
https: img.okezone.com content 2023 02 04 38 2759086 jorge-martin-buka-peluang-angkat-kaki-dari-ducati-kelar-motogp-2023-ZqGqLv1nXz.jpg Jorge Martin tak tutup peluang tinggalkan Ducati di akhir musim MotoGP 2023 (Foto: MotoGP)

PEMBALAP Ducati Pramac, Jorge Martin mengaku membuka peluang untuk angkat kaki dari Ducati pada akhir MotoGP 2023. Rider asal Spanyol itu mengatakan kalau bakal melihat situasi di musim 2023 terlebih dahulu sebelum membuat keputusan.

Untuk diketahui, Jorge Martin telah menjadi pembalap Ducati Pramac sejak 2021 lalu. Ia langsung dijadikan tandem Johann Zarco dan memiliki musim pertama yang terbilang cukup apik.

Jorge Martin

Martin mampu meraih satu kemenangan dan naik podium sebanyak empat kali. Bahkan, pembalap berjuluk The Martinator itu finis di posisi kesembilan klasemen akhir MotoGP 2021.

Pada MotoGP 2022, Martin terus menunjukkan performa yang konsisten. Akan tetapi, Martin gagal meraih satu kemenangan pun di MotoGP 2022 lalu.

Meski begitu, ia sempat dirumorkan bakal menjadi pengganti Jack Miller di Ducati Lenovo pada MotoGP 2023 ini. Namun, bukan dirinya yang menjadi tandem Francesco Bagnaia, melainkan Enea Bastianini dari Gresini Ducati.

Melihat hal itu, Martin tampak kecewa dengan keputusan Ducati. Ia pun mengaku tak menutup kemungkinan untuk hengkang dari Ducati pada akhir MotoGP 2023.

Follow Berita Okezone di Google News

โ€œPada akhirnya, pasar bergerak. Ketika ada kemungkinan perubahan, semua orang berbicara. Tapi kami terbuka untuk segalanya: tetap bersama Ducati atau pergi. Kita hanya harus menunggu,โ€ ujar Jorge Martin dilansir dari Solo Moto, Sabtu (4/2/2023).

Jorge Martin

Kendati demikian, Martin menegaskan saat ini hanya fokus untuk meraih hasil terbaik di MotoGP 2023. Setelah itu, The Martinator baru akan membuat keputusan mengenai masa depannya.

โ€œHal utama adalah fokus pada musim, mencoba berjuang untuk kemenangan dan gelar, jika memungkinkan. Kemudian kami sudah memikirkan apa yang akan kami lakukan di masa depan,โ€ kata Martin.

โ€œKami terbuka untuk segalanya, untuk melanjutkan dengan Ducati, untuk pergi ke tim lain. Kami harus menunggu, tetapi tujuan utamanya adalah untuk fokus pada musim ini dan mencoba berjuang untuk kemenangan dan gelar jika memungkinkan. Akan ada waktu untuk memikirkan apa yang harus dilakukan untuk masa depan,โ€ pungkasnya.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini