Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Sandiaga Uno Resmi Lepas 14.300 Peserta Jakarta Marathon 2022

Quadiliba Al-Farabi , Jurnalis-Minggu, 16 Oktober 2022 |07:00 WIB
Sandiaga Uno Resmi Lepas 14.300 Peserta Jakarta Marathon 2022
Jakarta Marathon 2022 berlangsung pada Minggu (16/10/2022) pagi WIB (Foto: Quadiliba/MNC Portal Indonesia))
A
A
A

SEBANYAK 14.300 peserta Jakarta Marathon 2022 resmi dilepas oleh Menteri Pariwista dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Menparekraf RI), Sandiaga Salahuddin Uno. Adapun kegiatan Jakarta Marathon 2022 dimulai di Plaza Utara Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, sejak Minggu (16/10/2022) pagi WIB.

Untuk diketahui, Jakarta Marathon 2022 sendiri terbagi menjadi lima kategori dengan peserta terbanyak di kategori 5K (5.455 peserta). Ada juga kategori Full Marathon (1.648 peserta), Half Marathon (3.109 peserta), 10 K (3.973 peserta) dan peserta anak/maratoonz (124 peserta).

 Jakarta Marathon 2022

(Sandiaga Uno melepas peserta Jakarta Marathon 2022)

Selain peserta asal Indonesia, ajang ini juga diikuti 864 warga negara asing dari 25 negara. Diiringi oleh 1.600 orang panitia, kru, dan volunteer.

Berdasarkan pantauan, MNC Portal Indonesia di lokasi, kemeriahan sudah terlihat sejak pukul 04.00 WIB. Ribuan peserta sudah memenuhi area utama Stadion GBK menggunakan pakaian olahraga, lengkap dengan nomor peserta di dada.

Mereka mulai melakukan pemanasan dengan meregangkan tubuh, ada juga yang lari-lari kecil. Tak lama kemudian, sudah ada beberapa peserta yang menunggu di garis start.

Kemudian memasuki pukul 04.30 WIB kategori full marathon mulai start. Satu jam kemudian disusul kategori half marathon. Hingga pukul 06.30 WIB, kategori 10K dan 5K sudah mulai berlari.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement