SPIELBERG - Pembalap Tim Aprilia Racing, Aleix Espargaro menargetkan posisi podium di MotoGP Austria 2022. Meski ia tahu betul Sirkuit Red Bull Ring, Austria sangat cocok dengan motor Ducati, Espargaro mengaku tak takut dan siap bersaing memperebutkan peringkat tiga besar, bahkan posisi pertama.
MotoGP 2022 akan memasuki seri ke-13 di Sirkuit Red Bull Ring pada Minggu 21 Agustus 2022. Balapan nanti bakal berlangsung seru, karena Espargaro akan mencoba mengambil alih posisi Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha) di klasemen sementara pembalap MotoGP 2022.
Pembalap asal Spanyol itu sedang menempati posisi kedua dengan 158 poin dari satu kemenangan dan lima podium. Espargaro hanya tertingga 22 poin dari Quartararo di puncak klasemen sementara.

Namun bukan hanya dapat kesulitan dari Quartararo, tetapi Espargaro bakal bersaing dengan para pembalap Ducati untuk bisa finis di posisi tiga besar. Pasalnya sejak 2016 hingga 2020 pabrikan asal italia itu selalu meraih kemenangan, tetapi pada 2021 Brand Binder (Red Bull KTM Factory Racing) berhasil mematahkan dominasi Ducati.
Meski demikian, Espargaro tak gentar dengan dominasi Ducati di Austria karena Aprilia berhasil menunjukkan penampilan apik di MotoGP 2022. Ia menjelaskan sepanjang 12 seri yang sudah dilewati, pabrikan asal Noela hampir mendapatkan podium.
"Menurut saya Aprilia tampil cukup baik di tahun ini. Hampir setiap balapan kami menempatkan motor di podium, itu bagus," kata Espargaro dilansir dari Motorsports-Total, Kamis (18/8/2022).
Pembalap berusia 33 tahun itu menilai Red Bull Ring adalah sirkuit yang bagus untuk Ducati. Espargaro mengakui lawanya memiliki motor dengan kecepatan bagus dna sulit untuk dikalahkan.
"Jelas Austria adalah trek yang sangat bagus untuk Ducati. Ini cukup mudah bagi mereka. Mereka memiliki motor yang sangat kuat dan akan sulit untuk mengalahkan mereka di sana," ucapnya.
Espargaro pun mengakui peluangnya untuk bisa mendapatkan hasil bagus di MotoGP Austria 2022 masih terbuka, meski Ducati punya catatan apik. Ia menilai tampil konsisten adalah kunci penampilan apiknya di musim ini, hal tersebut membuatnya bertekad untuk bisa mendapatkan podium di Red Bull Ring.

"Tapi kejuaraan ini sangat terbuka Anda tidak pernah tahu kapan Anda bisa menang, kapan Anda bisa berada di dalamnya dan ini bukan hanya tentang satu balapan. Anda harus kuat secara mental,” sambung Espargaro.
“Anda juga harus konsisten dan ini bukan tentang satu balapan sempurna, dan yang satu lagi bencana, Anda harus konsisten di mana-mana dan saya berharap bisa berjuang untuk podium lagi di Austria," imbuhnya.
Nonton semua seri balapan MotoGP 2022 kapan saja dan di mana saja live di Vision+, cek di sini. Download Vision+ sekarang di Google Play Store atau App Store.
(Rivan Nasri Rachman)