"Gak ada salahnya pendapat orang mau bagaimana, karena itu memang hak masing-masih. Yang penting kita tetap fokus dan saya sebagai pelatih mendidik mereka untuk menjadi juara. Jadi kita jalan lurus aja," sambungnya.

"Kalau orang di luar berpikiran negatif yaa, oke-oke saja. Yang penting kita kerja untuk membuat mereka (pemain) menjadi juara," tambahnya.
Tentunya kini banyak yang berharap Coach Irwansyah bisa terus memperbaiki sektor tunggal putra Indonesia. Agar tentunya para wakil tunggal putra Tanah Air bisa makin bersinar.
(RNR)
(Hakiki Tertiari )