Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Tak Jadi Didukung Sponsor Arab Saudi, Tim VR46 Milik Valentino Rossi Bakal Gandeng Bank Italia di MotoGP 2022

Quadiliba Al-Farabi , Jurnalis-Jum'at, 31 Desember 2021 |13:53 WIB
Tak Jadi Didukung Sponsor Arab Saudi, Tim VR46 Milik Valentino Rossi Bakal Gandeng Bank Italia di MotoGP 2022
Luca Marini akan balapan di Tim VR46 milik Valentino Rossi di MotoGP 2022. (Foto: MotoGP)
A
A
A

TAVULLIA – Tim VR46 Ducati milik Valentino Rossi dipastikan batal bekerja sama dengan perusahan Arab Saudi untuk MotoGP 2022. Gantinya, tim satelit Ducati itu akan disponsori oleh perusahaan perbankan dan pembayaran Italia, Mooney.

Sebagaimana diketahui, VR46 telah memastikan menjadi tim satelit dari Ducati untuk MotoGP 2022 mendatang. Namun sejauh ini, mereka masih belum mengkonfirmasi sponsor utama.

Sebelumnya mereka menjalankan diskusi dengan perusahaan media dan entertainment Arab Saudi Armco. Namun kesepakatan itu tertunda sementara karena mengetahui Valentino Rossi sudah pensiun dari dunia balap motor.

Tim Balap Valentino Rossi Gandeng Sponsor Asal Italia, Tak Jadi Aramco

Luca Marini akan membela Tim VR46

"Pada tahun 2022 Tim VR46 akan debut di kelas MotoGP bersama dengan Tanal Entertainment Sport & Media dengan Saudi Aramco, sebagai Sponsor Utama yang baru untuk periode 2022-2026,” tulis siaran pers Armco April lalu, Jumat (31/12/2021).

"Akan sangat fantastis bagi saya jika Valentino Rossi bisa bersaing dalam beberapa tahun ke depan sebagai pembalap di Aramco Racing Team kami. VR46 bersama dengan saudaranya Luca Marini,” ucap HRH perusahaan Armco Pangeran Abdulaziz bin Abdullah pada Juni lalu setelah dapat kepastian VR46 berada di bawah tim Ducati.

Tetapi Rossi memilih untuk pensiun dan keraguan atas kesepakatan berlanjut dengan manajer tim Pablo Nieto kemudian mengakui bahwa semuanya menjadi tidak ada kejelasan dengan Aramco.

"Segalanya berjalan sangat lambat. Ada beberapa penundaan (dengan kesepakatan Aramco), tetapi kami sedang dalam perjalanan dan harus terus bekerja,” kata Pablo Nieto.

Tampaknya mendekati tahun baru, VR46 menyerah dengan sponsor itu. Akhirnya nama Aramco kemudian absen dari tim VR46 yang terdaftar dalam daftar entri sementara 2022, yang diumumkan pada pertengahan November lalu.

Kini mereka resmi menggaet Perusahaan perbankan dan pembayaran Italia, Mooney. Ini akan menjadi sponsor gelar VR46 baru di MotoGP dan Moto2.

Luca Marini dan Valentino Rossi

Mooney akan mendukung proyek MotoGP baru Luca Marini dan Marco Bezzecchi serta tim Moto2 yang berkelanjutan dengan Celestino Vietti dan Niccolo Antonelli.

Mengikuti kesepakatan itu, maka ada penamaan tim baru yakni menjadi “Mooney VR46 Racing Team”. Ini akan digunakan di semua gambar Tim (termasuk motor dan baju pengendara) dan dalam semua komunikasi resmi. Informasi lebih lanjut akan diumumkan pada 3 Januari 2022.

Menarik tentunya menantikan bagaimana livery dari tim VR46 nanti. Apakah warna kuning menjadi dominan seperti warna yang selalu dikenakan Rossi?

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement