Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Gara-Gara Main Berbarengan, Pramudya/Yeremia Putuskan Mentas di SEA Games ketimbang Tampil di Piala Thomas 2022

Quadiliba Al-Farabi , Jurnalis-Sabtu, 11 Desember 2021 |00:40 WIB
Gara-Gara Main Berbarengan, Pramudya/Yeremia Putuskan Mentas di SEA Games ketimbang Tampil di Piala Thomas 2022
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan. (Foto: Bagas Abdiel/MPI)
A
A
A

“Kalau harus milih main di Piala Thomas atau SEA Games, saya sih inginnya SEA Games. Kalau Piala Thomas kan ada berikutnya, kalau SEA Games biasanya dikasih jatah sama Ko Herry, kalau sudah main ya sudah karena biasanya dikasih ke yang muda-muda,” ucap Yeremia kepada MNC Portal Indonesia, Sabtu (11/12/2021).

“Saya juga pilih SEA Games karena kalau Thomas kan masih bisa lagi (di edisi berikutnya),” sambung Pramudya.

Pramudya/Yeremia (Bagas Abdiel/MPI)

Kedua pemain ini belum pernah menjajal SEA Games maupun Piala Thomas sebelum-sebelumnya. Tahun 2022 menjadi kesempatan mereka membela salah satu ajang ini mengingat prestasi gemilang yang bisa dijadikan modal.

Selain mampu menembus BWF World Tour Finals, pasangan ini berhasil tampil apik di dua ajang sebelumnya yakni Indonesia Masters 2021 dan Indonesia Open 2021 kemarin. Mereka setidaknya mampu menunjukkan penampilan terbaiknya dan menyulitkan pasangan papan atas.

(Rivan Nasri Rachman)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement