“Biarkan Valentino Rossi memenangkan balapan di MotoGP terakhirnya. Retweet jika setuju,” kata Valentin Grimoux di akun Twitter-nya, @vaval53.

(Valentino Rossi saat membela Yamaha pada 2004)
Jika Valentino Rossi memenangkan balapan nanti, The Doctor akan mencetak sejarah. Ia bakal mencatatkan podium ke-200 selama mentas di MotoGP.
Medio Agustus 2021, Valentino Rossi sempat membuat candaan. Ia meminta fans untuk membuat petisi agar Dorna Sports (penyelenggara MotoGP) memberikannya podium ke-200 di MotoGP. Hal itu dilontarkan Valentino Rossi karena frustrasi tak kunjung meraih podium, semenjak finis kedua di MotoGP Andalusia 2020.
“Saya pikir saya pantas naik podium atau menang. Ayo tanda tangani petisi, mungkin mereka akan memberi saya yang ke-200. Apakah Anda tahu berapa banyak yang telah hilang dalam karier saya?" canda Valentino Rossi, mengutip dari Tuttomotoriweb.
Jadi, apakah ini momen yang tepat memberikan salam perpisahan manis kepada Valentino Rossi? Menarik untuk dinantikan.
Berikut jadwal MotoGP hari ini:
Sabtu, 13 November 2021
15.55-16.40: Sesi Latihan Bebas 3
19.30-20.00: Sesi Latihan Bebas 4
20.10-20.25: Kualifikasi 1
20.35-20.50: Kualifikasi 2
(Rachmat Fahzry)