Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Valentino Rossi, Pembalap Spesialis Pembangkit Tim MotoGP yang Tengah Terpuruk

Andika Pratama , Jurnalis-Jum'at, 12 November 2021 |13:53 WIB
Valentino Rossi, Pembalap Spesialis Pembangkit Tim MotoGP yang Tengah Terpuruk
Valentino Rossi bawa Repsol Honda dan Yamaha akhiri masa kelam di MotoGP (Foto: Reuters)
A
A
A

Namun, Rossi memutuskan berpisah dengan Repsol Honda demi bergabung ke Yamaha. Keadaan Yamaha lebih parah ketimbang Repsol Honda waktu Rossi bergabung.

Yamaha sudah lama tidak merasakan gelar juara dari pembalapnya. Pembalap terakhir yang memberikan Yamaha gelar juara adalah Wayne Rainey pada 1992 silam.

Valentino Rossi (Foto: MotoGP)

Namun, sekali lagi Rossi membuktikan kualitasnya. Dia langsung menjadi juara pada musim debutnya sebagai pembalap Yamaha. Gelar juara dipertahankan Rossi pada musim 2005.

Sempat gagal menjadi juara dua musim setelahnya, Rossi bangkit dengan menjadi yang terbaik pada 2008 dan 2009. Musim 2009 menjadi kali terakhir Rossi menjadi juara MotoGP.

Kini, Rossi sudah berumur 42 tahun dan akan pensiun pada akhir musim 2021. Balapan MotoGP Valencia 2021 di Sirkuit Ricardo Tormo, Minggu 14 November 2021, bakal menjadi panggung terakhir Rossi sebagai pembalap.

(Andika Pratama)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement