SURABAYA – Tim Nasional (Timnas) futsal Indonesia diberi target tinggi dengan menjadi juara di Piala AFF Futsal 2021. Menyikapi tantangan tersebut, pelatih Kensuke Takahashi tak menganggap target sebagai beban.
Para pemain futsal yang terpilih kini sedang menjalani pemusatan latihan di Surabaya. Senabyak 20 pemain dibimbing Kensuke Takahashi di Bashkara Futsal Arena, Surabaya. Mereka akan terjun di AFF Futsal 2021 yang akan digelar di Nakhon Ratchasima, Thailand pada 8-14 November mendatang.
Coach Kensuke juga tidak merasakan target menjadi juara itu sebagai beban. Malah dia menganggap sebagai tantangan bagi tim pelatih dan para pemain.
Baca juga:Â Jelang Turun di Piala AFF Futsal 2021, Timnas Indonesia Mulai Jalani Pelatnas
“Kondisi memang sulit karena timnas lama tidak latihan. Apalagi sekarang ada target tinggi. Jadi kami akan lihat kondisi pemain dan disesuaikan dengan game plan,” kata coach Kensuke Takahashi, Rabu (13/10/2021).
Baca juga:Â Piala AFF Futsal 2021 Digelar November, FFI Siapkan Timnas Indonesia
Kiper Muhamad Albagir menganggap target juara bukan sebagai beban. Karena tugas pemain adalah memberikan yang terbaik.
“Namanya juara siapa yang tidak mau jadi juara? Itu sebuah keharusan. Tapi untuk menjadi juar harus ada usaha. Sekarang kita bicara usaha dulu, baru nanti bicara juara,” ujar kiper Black Steel alumnus Timnas Futsal U-20 ini.