TOKYO – Ajang Paralimpiade Tokyo 2020 resmi berakhir. Presiden Paralimpiade Tokyo 2020, Seiko Hashimoto, dan Ketua Komite Paralimpiade, Andrew Parsons, telah memberikan pidato singkat pada upacara penutupan yang berlangsung di Stadion Nasional Tokyo, Minggu (5/9/2021) malam WIB.
Meski digelar tanpa penonton, upacara penutupan Paralimpiade Tokyo 2020 tetap berlangsung dengan hikmat. Parade kembang api di Stadion Nasional Tokyo menjadi penanda dimulainya upacara penutupan.

Berbagai hiburan telah dipersiapkan termasuk video dari para volunteer atau relawan yang bertugas selama ajang berlangsung. Selain itu, ada juga aksi tarian teatrikal juga hiburan musik dari artis disabilitas tuan rumah.
BACA JUGA: Upacara Penutupan Berakhir, Tokyo Serahkan Tongkat Estafet Tuan Rumah Paralimpiade 2024 ke Paris
"Ini adalah akhir dari perjalanan Paralimpiade Tokyo 2020. Terima kasih untuk semua yang telah memberikan dukungan. Selamat kepada seluruh atlet yang telah meraih prestasi tertinggi di Paralimpiade Tokyo 2020," ujar Seiko Hashimoto dalam pidato singkatnya.
"Saya sangat bangga kepada semua yang terlibat dan menyukseskan acara ini. Sekali lagi terima kasih banyak untuk semuanya," lanjutnya.
"Untuk IOC (International Olympic Committee) dan IPC (International Paralympic Committee juga pemerintah Jepang, saya berterima kasih untuk semuanya," ujar Seiko lagi.