ARAGON - Franco Morbidelli dikabarkan akan kembali ke lintasan balap pada seri ke-13 MotoGP 2021. Dilansir dari laman Speedweek, Sabtu (4/9/2021), rider asal Italia itu masih membalap bersama Petronas Yamaha di MotoGP Aragon 2021 sebelum memulai petualangannya di tim pabrikan pada balapan berikutnya.
Sekadar diketahui, balapan seri ke-13 musim ini akan berlangsung pada Minggu 12 September 2021. Para pembalap akan beradu balap di Sirkuit MotoLand Aragon, Alcaniz.

Pihak Yamaha sendiri telah mengonfirmasi kepindahan Morbidelli ke tim pabrikan di akhir musim ini. Pernyataan tersebut disampaikan langsung oleh , Lin Jarvis selaku Managing Director Tim Yamaha.
Baca juga: Naik ke Tim Pabrikan Yamaha, Ini Komentar Franco Morbidelli
"Kami agak konservatif dan biasanya tidak berbicara sampai kontrak ditandatangani," ujar Lin Jarvis dilansir dari laman Speedweek.
"Tapi untuk saat ini sepertinya semua hal besar sudah terlebih dulu diketahui. Itu sebabnya saya dapat mengonfirmasi bahwa Franco Morbidelli akan naik ke tim pabrikan pada tahun 2021," lanjutnya.