Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Alex Marquez Ingatkan Pol Espargaro Sulitnya Jadi Pembalap Repsol Honda

Djanti Virantika , Jurnalis-Sabtu, 30 Januari 2021 |22:59 WIB
Alex Marquez Ingatkan Pol Espargaro Sulitnya Jadi Pembalap Repsol Honda
Alex Marquez. (Foto: Honda)
A
A
A

AALST Alex Marquez berbagi pengalamannya kepada Pol Espargaro soal menjadi pembalap Tim Repsol Honda. Ia pun mengatakan bahwa menjadi pembalap di tim penantang juara itu tidaklah mudah karena selalu ada ekspektasi besar yang diberikan kepada para pembalapnya.

Alex memang sudah merasakan panasnya kursi pembalap di Tim Repsol Honda. Sejak awal balapan, harapan tinggi sudah didapat oleh Alex. Orang-orang tak menghiraukan statusnya yang menjadi debutan yang perlu adaptasi di gelaran MotoGP.

Alex Marquez

Tetapi perlahan, Alex bisa menghadapinya dan menuai hasil manis di pertengahan musim MotoGP 2020. Alex total mengemas dua podium yang didapat di Prancis dan Aragon.

BACA JUGA: Bradl Yakin Pol Espargaro Takkan Kesulitan di Repsol Honda

Kondisi inilah yang ditekankan Alex kepada Pol Espargaro yang akan menjadi suksesornya di Repsol Honda pada musim ini. Alex mengatakan harapan besar ini muncul karena Honda sendiri gagal menuai hasil manis untuk pembalap keduanya di beberapa musim terakhir ini.

Sebelum Alex, ada Jorge Lorenzo yang akhirnya justru pensiun dari gelaran MotoGP. Hal ini terjadi usai rentetan hasil buruk yang harus diterima juara dunia 3 kali MotoGP itu selama mentas bersama Honda.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement