“Saya suka MMA. Saya suka Conor melakukan MMA. Itu jauh lebih menarik bagi saya. Jadi itulah jawaban saya untuk itu,” lanjutnya.
Meski begitu, Kavanagh juga tidak bisa mengatur McGregor yang memiliki pilihannya sendiri. Ia juga tidak akan melarang jika petarung berjuluk The Notorious itu ingin menjelajahi lebih jauh terhadap dunia tinju.

“Saat ini adalah MMA dan itulah fokusnya dan di sinilah kami. Jika ada pertarungan tinju di masa depan, itu sedikit membebani pikiran saya,” sambungnya.
“Tentu saja, ada lebih banyak aspek di MMA daripada tinju, tetapi siapakah saya? Saya tidak akan menjadi orang yang mengatakan kepadanya untuk tidak menjelajahi wilayah berbeda dan ia ingin mendapatkan gelar tinju itu,” pungkasnya.
(Rachmat Fahzry)