Balapan basah tentu akan menghadirkan kejutan tersendiri karena para pembalap harus pintar-pintar mengendalikan motor di tengah lintasan yang licin. Herve Poncharal mengakui ini bukan sesuatu yang diinginkannya. Ia hanya berharap dapat mengumpulkan sebanyak mungkin data berguna.
“Ini bukan sesuatu yang menggembirakan, tetapi kami harus menghadapinya. Kami akan mencoba merekam data sebanyak mungkin dan tampil sekompetitif mungkin,” tukas Herve Poncharal.
Tentu saja, ramalan cuaca masih bisa berubah hingga hari H. Belum lama ini, pekan balapan MotoGP Austria 2020 pada Agustus lalu juga diprediksi akan diguyur hujan. Kebetulan, tepat saat hari konferensi pers, area Sirkuit Red Bull Ring diguyur hujan deras.
Namun, hal sebaliknya terjadi pada saat pekan balapan yang dimulai dari sesi latihan bebas. Tidak ada titik hujan kendati awan hitam menggelayut di atas sirkuit. Hal serupa bukan tidak mungkin terulang pada GP Prancis akhir pekan ini.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)