JOGJAKARTA – Putaran kedua seri Jogyakarta Proliga 2020 kembali digelar di GOR UNY Jogjakarta, pada Minggu (15/3/2020). Dalam hari terakhir seri Jogja tersebut, terdapat empat pertandingan yang bakal tersaji, yang mana terdiri dari dua laga tim putri dan dua tim putra.
Laga pembukanya akan menampilkan tim putri Jakarta Pertamina Energi yang ditantang Bandung Bjb Tandamata. Pertandingan pembuka yang sangat menarik itu dipastikan bakal berlangsung pada pukul 13.00 WIB.
Baca Juga: Tim Putra Surabaya Bhayangkara Samator Tumbangkan Jakarta Garuda
Selanjutnya, di game kedua telah menunggu partai Surabaya Bhayangkara Samator (SBS) melawan Lamongan Sadang MHS pada pukul 15.00 WIB. Masih bermain di tempat yang sama seperti sebelumnya, yakni di GOR UNY Jogjakarta, SBS yang sudah pasti lolos ke final four diprediksi tetap akan bermain total menghadapi Lamongan Sadang MHS.
Setelah itu, tim putri akan kembali tampil pada pukul 17.00 WIB. Kali ini giliran Jakarta PGN Popsivo Polwan yang dihadapkan dengan Jakarta BNI 46. Pertemuan tim voli asal Jakarta tersebut dipastikan membuat laga tak kalah menarik bila dibandingkan pertandingan sebelumnya.