LOS ANGELES – Petenis cantik asal Rusia, Maria Sharapova, turut menyampaikan rasa duka atas kepergian legenda NBA, Kobe Braynt, yang tewas dalam kecelakaan helikopter di Calabasas, California, Amerika Serikat, Minggu (26/1/2020) waktu setempat.
Dalam insiden tersebut, Kobe Bryant berada dalam helikopter bersama beberapa orang lain, termasuk sang putri, Gianna Maria-Onore Braynt yang juga dikonfirmasi ikut tewas dalam kecelakaan tersebut.
Baca juga: Kobe Bryant Meninggal, Neymar Beri Penghormatan Lewat Selebrasi Gol
Lewat akun Twitter pribadinya, Sharapova mengaku terkejut dengan kejadian yang menimpa mantan pemain Los Angeles Lakers tersebut.
“Kobe dan Gigi Ini sangat sulit untuk diterima. Saya tidak akan pernah melupakan kemurahan hati Anda, dan waktu yang Anda sisihkan dalam beberapa momen paling sulit saya. Saya selamanya sangat berterima kasih. Hatiku bersamamu dan keluargamu yang cantik,” tulis Sharapova pada akun Twitter pribadinya.
Sejauh ini, Kepolisian Los Angeles (LAPD) tengah menyelidiki penyebab jatuhnya helikopter milik Kobe Bryant tersebut. Menurut LA Times, ada dua penyebab kenapa helikopter tersebut jatuh. Pertama, helikopter jatuh diduga karena mengalami kerusakan mesin.
Kemungkinan kedua adalah kabut tebal yang menyelimuti Kota Los Angeles di sepanjang Minggu 26 Januari 2020 waktu setempat.
(Mochamad Rezhatama Herdanu)