“Jerez memiliki tata ruang dan karakteristik yang berbeda. Kami ingin mencoba spesifikasi yang sama di sirkuit itu seperti yang kami jalankan di sini (Valencia),” ungkap Meregalli, mengutip dari laman resmi Monster Energy Yamaha, Jumat (22/11/2019).

“Ini sangat penting, terutama untuk mengevaluasi mesin. Kami bertujuan untuk meningkatkan paket umum kami di sana (Jerez), baik itu sasis, mesin, dan elektronik. Prototipe ini adalah motor yang sepenuhnya baru, dengan tujuan meningkatkan semua area tanpa kehilangan poin positif yang dimiliki motor Yamaha secara tradisional. Itulah tujuan kami,” pungkasnya.
(Bagas Abdiel)