"Di Phillip Island dan Sepang, kami benar-benar berjuang dengan roda belakang. Terus terang, kami tidak tahu persis mengapa begitu banyak masalah muncul. Satu hal yang jelas, kami sepenuhnya fokus dengan motor 2020 dengan Dani Pedrosa sejak Juni," ujar Leitner, sebagaimana dikutip dari Paddock GP, Kamis (7/11/2019).

“Jika kami setidaknya bisa mencapai potensi dari diri sendiri, kami takkan terlihat begitu buruk. Tapi, kami belum mencapainya akhir-akhir ini. Kami tidak mencari alasan. Kami ingin terus bergerak maju, dan kami sedang mengusahakannya. Tetapi, tidak ada jalan pintas dalam kategori ini. Anda harus melalui langkah-langkahnya," tukasnya.
(Djanti Virantika)