Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ingin Ajak Bertarung, Khabib Desak Legenda UFC Tunda Pensiun

Bagas Abdiel , Jurnalis-Kamis, 21 Februari 2019 |14:15 WIB
Ingin Ajak Bertarung, Khabib Desak Legenda UFC Tunda Pensiun
Khabib Nurmagomedov (Foto: Reuters)
A
A
A

PETARUNG sekaligus juara dunia kelas ringan UFC, Khabib Nurmagomedov, mendesak Georges St-Pierre untuk menunda pensiunnya. Pasalnya sebelum sang legenda UFC pensiun, Khabib sangat berharap bisa bertarung melawan St-Pierre.

Berdasarkan laporan, petarung berpaspor Kanada itu berencana mengumumkan pengunduran dirinya dari UFC pada hari ini dalam konferensi pers di Montreal. Tetapi Khabib tak ingin laporan itu benar terjadi.

Georges St-Pierre

Maka dari itu setelah kabar tersebut beredar, Khabib mengunggah sebuah unggahan di akun resmi Instagram-nya. Khabib mendesak St-Pierre mempertimbangkan pensiunnya dan melakoni laga terakhir bersama dirinya. Jika itu bisa terlaksana, pertarungan itu pun akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi Khabib. Sebab ia sangat menghormati petarung berpaspor Kanada tersebut.

“Mari kita lakukan (bertarung) pada November. Setelah pertarungan ini kamu bisa pensiun. Saya tumbuh dalam pertarunganmu, dan tidak memiliki apa-apa selain menghormatimu,” tulis Khabib pada sebuah foto di akun Instagram-nya.

Baca juga Legenda UFC Ini Putuskan Pensiun Sebelum Lawan Khabib

“Saya percaya akan menunjukkan itu kepadamu George ketika kamu berada di Moskow. Akan menjadi kehormatan bagi saya unukt berbagai oktagon dengan salah satu pejuang terhebat sepanjang masa,” tambahnya.

Khabib Nurmagomedov

“Mari kita lakukan ini di berat 155 pound, atau saya merelakan 5 pound untuk kamu, karena kamu tidak pernah bertarung di 155 pound. Itu tergantung kamu mau 155 atau 160, (tempat di), Montreal, NYC, Moskow atau Abu Dhabi. Kirimkan lokasimu, teman saya,” lanjutnya.

St-Pierre sendiri sudah tidak pernah bertarung sejak November 2017. Pertandingan terakhirnya adalah melawan petarung Inggris, Michael Bisping untuk memenangkan gelar kelas menengah UFC di Madison Square Garden.

(Bagas Abdiel)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita Sport lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement