“Tentu saja kami (Iannone dan Suzuki) telah berbicara tentang masa depan saya dengan Suzuki. Akan tetapi, bukan hanya dengan pihak Suzuki saja saya telah membicarakan hal tersebut, saya juga telah membicarakan masa depan saya dengan yang lain,” ucap Iannone, dikutip dari Tuttomotoriweb, Rabu (18/4/2018).
Akan tetapi, Iannone menegaskan bahwa memperpanjang kontraknya dengan Suzuki tetap menjadi priotitas utama. Ia mengaku sudah merasa kerasan dengan Suzuki dalam dua musim terakhir ini.
“Meski begitu, prioritas utama saya adalah untuk terus bersama dengan Suzuki. Tim ini sangat luar biasa dan saya juga memiliki perasaan yang baik ketika harus bekerja sama dengan orang-orang Jepang tersebut,” tutup Iannone.
(Fetra Hariandja)