Hasil Malaysia Open 2026: Tampil On Fire! Jonatan Christie Tembus Babak 16 besar

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Rabu 07 Januari 2026 17:53 WIB
Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. (Foto: PBSI)
Share :

Kedua pemain bertarung sengit di gim kedua dengan saling kejar-kejaran angka hingga kedudukan imbang 8-8. Jonatan berhasil keluar dari tekanan tersebut dan ungguli Chia Hao di interval gim kedua dengan skor tipis 11-10.

Usai jeda interval, pemain non-Pelatnas PBSI Cipayung itu terus memperlebar keunggulannya lewat smes-smes tajam. Alhasil, Jonatan sukses menutup gim kedua dengan kemenangan meyakinkan 21-14 atas Chia Hao.

Jonatan Christie. (Foto: PBSI)

Kemenangan ini praktis membawa Jonatan melaju ke babak 16 besar Malaysia Open 2026. Di babak tersebut, dia akan menghadapi tantangan dari wakil tuan rumah, Leong Jun Hao.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya