Tak Ingin Krisis Generasi Emas, PBSI Mulai Prioritaskan Pemain Muda

Bagas Abdiel, Jurnalis
Sabtu 01 November 2025 11:59 WIB
Kabid Binpres PBSI, Eng Hian. (Foto: Bagas Abdiel/Okezone)
Share :

Eng Hian mengakui kondisi prestasi bulu tangkis saat ini sedang menurun karena kondisi para pemain level atas yang sedang tidak dalam performa terbaik. Eng Hian kini bertekad mengulang strategi akselerasi yang pernah sukses pada tahun 2013-2014, di mana trio Ginting, Jojo, dan Ihsan Maulana Mustofa diorbitkan.

"Kalau dibilang kenapa kondisinya menurun? Yah kondisinya begini, (pemain level) atas kita gimana? lagi turun semua loh. Bagaimana pun kan di sini pertandingan bukan membawa nama pribadi, tetapi bawa nama negara," lanjutnya.

"Sekarang jadi PR bagaimana mempersiapkan pemain muda yang kondisinya sama dengan tunggal putra tahun 2013-2014, di mana trio Ginting, Jojo, Ihsan diakselerasi. Kita mau enggak mau seperti itu," ujar Eng Hian.

Alwi Farhan. (Foto: PBSI)

Untuk mendukung program tersebut, Eng Hian meminta pecinta bulu tangkis Indonesia untuk bersabar. Ia menjelaskan para pemain muda seperti Alwi Farhan masih membutuhkan jam terbang dan tidak bisa langsung ditargetkan juara di level tinggi.

"Tapi kan enggak setiap pertandingan juara. Kalau mau juara, Alwi turunkan aja di IC (International Challenge). Tapi tujuannya kan enggak itu," tutup Eng Hian.

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya