LOMBOK – Pembalap penguji Honda, Aleix Espargaro, dibuat takjub setibanya di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Bukan karena pemandangan alamnya, kali ini Aleix terpukau melihat pedagang buah pakai mobil bak.
Aleix berada di Lombok jelang MotoGP Mandalika 2025. Sebelum fokus ke balapan, Aleix seperti pembalap lain di MotoGP, melakukan hal-hal unik di Lombok.
Saat aktif menjadi pembalap MotoGP, Aleix merupakan salah rider yang sangat antusias setiap kali menjalani MotoGP Mandalika. Kakak dari Pol Espargaro acap kali jalan-jalan keliling Lombok.
Aleix juga selalu membagikan momen setiap kali menemukan hal baru yang tidak biasa dilihatnya di Eropa. Kali ini, eks pembalap Aprilia Racing itu dibuat kagum dengan penjual buah yang menggunakan mobil bak.
Reaksi itu terlihat pada unggahan foto di instagram story akun pribadinya. Dalam foto yang dibagikannya, mobil bak dimodifikasi dengan menggunakan atap dan lampu untuk menerangi buah-buah yang dijual seperti pisang, nanas, mangga, pepaya, hingga semangka.
“Tempat ini,” tulis Aleix disertai emoticon cinta, dikutip Jumat (3/10/2025).
Foto tersebut diunggah tak lama setelah Aleix mengunggah sebuah foto yang mengabarkan bahwa dirinya sudah tiba di Lombok. Unggahannya cukup menggelitik karena menulis keterangan dengan menyebut dirinya seorang Pak RT.
“Pak RT sudah disini,” tulis Aleix.
Julukan Pak RT diberikan oleh para fans MotoGP dari Indonesia. Karenanya itu tadi, Aleix selalu antusias jalan-jalan menyusuri Lombok setiap seri MotoGP Mandalika. Seolah dia seperti warga lokal, sehingga warganet memanggilnya dengan sebutan Pak RT.
Terlepas dari itu, rangkaian balapan MotoGP Mandalika 2025 akan dimulai pada hari ini. Para rider kelas utama akan memulainya dengan sesi latihan bebas 1 (FP1) di Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat, pada pukul 09.45 WIB.
(Djanti Virantika)