JADWAL MotoGP Jepang 2025 hari ini sudah dirilis. Akankah Marc Marquez menang sprint race hingga makin dekat dengan gelar juara?
Ya, gelaran MotoGP Jepang 2025 berlanjut hari ini di Sirkuit Motegi, Sabtu (27/9/2025) mulai pukul 08.00 WIB. Sederet sesi penting akan diikuti Marc Marquez cs hari ini, mulai dari kualifikasi hingga sprint race.
Marc Marquez punya motivasi lebih di MotoGP Jepang 2025. Dia siap tampil menggila karena sudah di ambang juara dunia.
Marquez kini kukuh di puncak klasemen sementara MotoGP 2025 dengan 512 poin. Dia unggul hingga 182 poin dari Alex Marquez yang mengekor di posisi kedua.
Dengan tersisa 6 seri lagi termasuk GP Jepang, Marquez hanya perlu merebut 3 poin lebih di atas Alex Marquez hingga balapan utama rampung digelar pada akhir pekan ini. Jika berhasil menang di sprint race, hal ini bisa makin memperbesar kans Marquez jadi kampiun.