Kondisi Terkini Alex Marquez yang Kecelakaan akibat Disenggol Pedro Acosta di MotoGP Belanda 2025

Wikanto Arungbudoyo, Jurnalis
Senin 30 Juni 2025 07:38 WIB
Simak kondisi terkini Alex Marquez yang kecelakaan akibat senggolan dengan Pedro Acosta (Foto: Instagram/@alexmarquez73)
Share :

2. Langsung Operasi

Alex Marquez melaju pada MotoGP Aragon 2025 (Foto: Gresini Racing)

Menurut informasi yang dihimpun Crash, Alex Marquez langsung terbang ke Spanyol pada Minggu 29 Juni 2025 sore WIB usai balapan. Ia menjalani operasi untuk memulihkan cedera tersebut.

Alex Marquez tak punya banyak waktu untuk pemulihan. Seri berikutnya, yakni MotoGP Jerman 2025, akan digelar di Sirkuit Sachsenring, Hohenstein-Ernstthal, pada 11-13 Juli.

Juara dunia Moto2 2019 itu harus berpacu dengan waktu untuk sembuh. Alex Marquez tentunya tak mau semakin tertinggal dari sang kakak yang makin nyaman di puncak klasemen MotoGP 2025.

Marc Marquez kini mengoleksi 307 angka. Ia unggul hingga 68 poin dengan Alex Marquez yang berada di posisi dua serta 86 poin dari Francesco Bagnaia di tangga ketiga.

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya