Adu Gaji Pembalap MotoGP Marc Marquez dengan Pembalap F1 Max Verstappen, Bak Bumi dan Langit

Iqbal Widiarko, Jurnalis
Selasa 24 Juni 2025 15:52 WIB
Simak adu gaji pembalap MotoGP Marc Marquez dengan pembalap F1 Max Verstappen (Foto: MotoGP)
Share :

ADU gaji pembalap MotoGP Marc Marquez dengan pembalap F1 Max Verstappen menarik untuk diulas. Ternyata, nominalnya bak bumi dan langit!

F1 sebagai olahraga global dengan sponsor besar dan pendapatan ratusan juta dolar per musim memungkinkan top driver menerima kompensasi ultra-premium. Namun, MotoGP semakin naik daun belakangan.

Verstappen dan Marquez bisa dianggap sebagai dua ikon olahraga tersebut saat ini. Keduanya juga sama-sama mengoleksi deretan kemenangan dan titel juara dunia.

1. Gaji Max Verstappen

Lantas, berapa gaji Max Verstappen? Menurut berbagai sumber, gaji tahunan pria asal Belanda ini ada di kisaran USD60–65 juta (setara Rp977 miliar hingga Rp1,05 triliun).

Angka itu masih ditambah dengan bonus performa sebesar USD15 juta (setara Rp244 miliar). Jika ditotal, ia mendapat bayaran hingga USD75 juta (setara Rp1,22 triliun) per tahun!

Jumlah tersebut masih di luar kontrak sponsor pribadi. Verstappen sendiri masih jadi pembalap dengan gaji tertinggi di F1 hingga 2025.

 

2. Gaji Marc Marquez

Lalu, berapa gaji Marc Marquez? Menurut Crash, pria berpaspor Spanyol itu mendapat bayaran 12 juta Euro (setara Rp227 miliar) per musim dari Ducati Corse.

Angka itu masih di bawah gaji Marquez saat membela Repsol Honda yakni di kisaran 15-20 juta Euro (setara Rp379 miliar) per tahun. Bisa dibilang, ia mengalami penurunan dari sisi gaji bersama Ducati.

Lalu, Marquez memiliki kontrak dengan sejumlah sponsor pribadi dengan nominal hingga 40 juta Euro (setara Rp758 miliar) per tahun. Untuk 2025, pendapatannya diperkirakan mencapai 62 juta Euro (setara Rp1,17 triliun).

Itulah adu gaji pembalap MotoGP Marc Marquez dengan pembalap F1 Max Verstappen. Angkanya jelas jauh berbeda di antara kedua sosok tersebut.

(Wikanto Arungbudoyo)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya