Hasil Kualifikasi F1 GP Spanyol 2025: Oscar Piastri Rebut Pole Position, Max Verstappen Ke-3

Rivan Nasri Rachman, Jurnalis
Sabtu 31 Mei 2025 22:35 WIB
Pembalap Tim McLaren, Oscar Piastri. (Foto: F1)
Share :

CATALUNYA – Pembalap Tim McLaren, Oscar Piastri memastikan diri merebut pole position Formula One (F1) GP Spanyol 2025, pada Sabtu (31/5/2025) malam WIB. Piastri berhasil mengamankan pole position usai menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi F1 GP Spanyol 2025.

Piastri menjadi yang tercepat di Kualifikasi F1 GP Spanyol 2025 usai mencatatkan waktu 1 menit 11,546 detik. Bagi Piastri, itu adalah pole position keempatnya di musim ini.

Sementara itu, posisi kedua dikuasai rekan Piastri, yakni Lando Norris. Pembalap asal Inggris tersebut mencatatkan waktu 1 menit 11,755 detik.

Kemudian di urutan ketiga menjadi miliki sang juara dunia F1 2024, Max Verstappen. Pembalap Red Bull Racing itu lagi-lagi kesulitan mengejar kecepatan duo McLaren di musim ini.

Jalannya Kualifikasi

Persaingan ketat sudah terjadi sejak kualifikasi pertama. Lima pembalap pun tak bisa melanjutkan ke Kualifikasi kedua, seperti Nico Hulkenberg hingga Esteban Ocon.

Oscar Piastri (Foto: F1)

Berlanjut ke sesi kualifikasi kedua, para pembalap mulai tampil lebih cepat dan mampu membukukan waktu 1 menit 12 detik. Lima pembalap dengan catatan waktu paling buruk pun terpaksa tak bisa melanjutkan ke sesi kualifikasi ketiga.

Kualifikasi ketiga menyisakan Fernando Alonso, Isack Hadjar, Pierre Gasly, Charles Leclerc, Kimi Antonelli, Lewis Hamilton, George Russell, Verstappen, Norris, dan tentu Piastri yang justru mampu menjadi yang tercepat di sesi terakhir kualifikasi F1 GP Spanyol 2025.

 

Nantinya, hasil kualifikasi itu akan menjaid posisi start untuk balapan utama F1 GP Spanyol 2025 di Sirkuit Catalunya, Barcelona, pada Minggu 1 Juni 2025 pukul 20.00 WIB.

Oscar Piastri (Foto: F1)

Berikut Hasil Kualifikasi F1 GP Spanyol 2025:

1.    Oscar Piastri    
2.    Lando Norris   
3.    Max Verstappen    
4.    George Russell    
5.    Lewis Hamilton    
6.    Kimi Antonelli   
7.    Charles Leclerc   
8.    Pierre Gasly   
9.  Isack Hadjar   
10.    Fernando Alonso   
11.    Alex Albon    
12.    Gabriel Bortoleto   
13.    Liam Lawson    
14.    Lance Stroll   
15.    Oliver Bearman    
16.   Nico Hulkenberg   
17.    Esteban Ocon   
18.    Carlos Sainz    
19.    Franco Colapinto 
20.    Yuki Tsunoda  
 

(Rivan Nasri Rachman)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya