"Balapan (basah) di mana setiap orang memiliki kesempatan untuk mencapai podium asalkan pilihan yang tepat adalah keberuntungan, sebuah pertaruhan atas kekacauan total yang tercipta," tandas Dall’Igna.
Zarco sukses meraih kemenangan keduanya di MotoGP sejak naik kelas pada 2016. Kemenangan pertama diraih saat bersama tim Pramac Racing Ducati pada MotoGP Australia 2023.
Balapan selanjutnya, MotoGP Inggris 2025, akan digelar di Sirkuit Silverstone, Silverstone, pada 23-25 Mei. Seri ketujuh MotoGP 2025 ini juga berpotensi diguyur hujan mengingat cuaca di Inggris kerap berubah-ubah.
(Wikanto Arungbudoyo)