JAKARTA - Pelatih ganda campuran Malaysia, Nova Widianto mengakui kehadiran Herry Iman Pierngadi disambut baik di Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM). Bahkan Nova merasa BAM kini semakin optimis ganda putra mereka bisa makin bersinar di tangan pelatih yang akrab disapa Herry IP tersebut.
Sebagaimana diketahui, BAM telah resmi mengumumkan Herry IP sebagai pelatih baru ganda putra. Herry IP akan menangani Aaron Chia dan kawan-kawan per Februari 2025.
Kehadiran Herry IP sebagai pelatih ganda putra baru BAM disambut bahagia oleh Nova. Pelatih yang juga berasal dari Indonesia itu menilai pengalaman yang dimiliki Herry bisa memberi dampak untuk ganda putra Malaysia.
"Pasti kita senang lah. Saya rasa juga tim Malaysia pun, ganda putra Malaysia pun saya rasa senang lah dengan kedatangan ko Herry ya," ucap Nova saat ditemui media di Istora Senayan, dikutip Selasa (21/1/2025).
"Karena memang pengalamannya kan banyak ya. Saya rasa bagus lah. Sebelumnya kan emang Bin Shen sudah bagus tapi kan dia terakhir-terakhir mengurungkan diri," tambahnya.
Nova pun mengharapkan dengan hadirnya Herry IP bisa membuat ganda putra Malaysia bisa lebih stabil. Sebab, secara kualitas, pemain-pemain ganda putra yang dimiliki Malaysia sudah baik.