Target Tunggal Putra Indonesia Zaki Ubaidillah Usai Masuk Pelatnas PBSI, Ingin Segera Sumbang Gelar

Andika Rachmansyah, Jurnalis
Sabtu 28 Desember 2024 09:36 WIB
Moh Zaki Ubaidillah kala berlaga. (Foto: PBSI)
Share :

Selain itu, dia juga berhasil menyumbang kemenangan yang membawa Indonesia memenangkan Piala Suhandinata 2024 untuk beregu campuran di BWF World Junior Championships 2024. Ajang itu digelar di Nanchang, China.

Ubed melihat setiap turnamen yang dia ikuti selalu memberi pelajaran berharga, terlepas dari hasilnya. Dia menganggap setiap turnamen yang dijalani merupakan ajang untuk membuktikan diri untuk lebih baik.

“Setiap turnamen pasti ada evaluasinya, bahkan ketika menang. Saya selalu menganggap setiap turnamen sebagai kesempatan untuk bisa membuktikan menjadi yang terbaik,” papar Ubed.

Ubed nantinya akan ditempa pelatih anyar di sektor tunggal putra, yakni Mulyo Handoyo. Dia pun akan berlatih bersama dengan lima pemain tunggal putra utama lain yang juga seniornya seperti Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Chico Aura Dwi Wardoyo, Alwi Farhan, dan Yohanes Saut.

(Djanti Virantika)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Sports lainnya